Tiga OPD Terima Penghargaan Perencanaan Pembangunan Daerah Terbaik

BUMI WIYATA, depokupdate.com – Wakil Wali Kota Depok Pradi Supriatna didampingi Kepala Bappeda Kota Depok Widyati Riyandani, menyerahkan Penghargaan Perencanaan Pembangunan Daerah Terbaik, kepada tiga Perangkat Daerah (PD) saat menutup Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Rencana Kerja Perangkat Daerah Kota Depok tahun 2020, di Hotel Bumi Wiyata. Kamis (14/3/2019)

Ketiga OPD tersebut adalah Dinas perhubungan (Dishub) meraih penghargaan Terbaik Tiga, Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) meraih Terbaik Dua. Dan Terbaik Satu diraih oleh Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK).

Pradi mengatakan, sangat mengapresiasi dengan raihan oleh tiga Perangkat Daerah yang mendapat Penghargaan Perencanaan Pembangunan Daerah Terbaik tahun 2019 tersebut.

“Semoga penghargaan ini dapat lebih memotivasi Perangkat Daerah untuk mewujudkan perencanaan pembangunan yang lebih baik lagi. Selamat kepada para penerima penghargaan,” ucap orang nomor dua di Kota Depok itu.

Bappeda memberikan penghargaan kepada 3 Dinas dalam pelaksanaan pembangunan tahun 2018 dengan 5 kriteria penilaian, yaitu :
1. Kesesuaian Antar Dokumen
2. Waktu Penyampaian Dokumen
3. Kelengkapan Dokumen
4. Kesesuaian Program Kegiatan
5. Kualitas Pelaporan (Kebenaran Pengisian Form). MH

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Silakan mengirimkan sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: depokupred.com@gmail.com

Tinggalkan Balasan