Puluhan Jawara KOOD Sukmajaya Gelar Halal Bihalal Berbudaya

“Dari kumpul-kumpul semua itu, dengan tujuannya, jalin silaturahmi dan mengangkat seni budaya,” katanya.

Ditempat yang sama Ketua Panitia Saifullah mengungkapkan harapannya agar tali silaturahmi yang sudah terjalin bisa makin erat dan semoga acara halal bi halal seperti ini setiap lebaran bisa terus terlaksana.

“Ya semoga setiap tahunnya acara ini bisa terus terlaksana, biar makin banyak orangnya, jadi keluarga kita makin banyak, kalo yang ikut makin banyak, kan berarti yang ikut melestarikan budaya juga makin banyak,” ucap Saifullah sering dipanggil Bang Ipul ini.

Sementara itu Sekretaris KOOD Sukmajaya Syarif Hidayat mengatakan, komunikasi dan kemitraan terhadap Pemerintah dengan KOOD juga bersama masyarakat sangat penting.

BACA JUGA:  Ketua RT 06 RW 01 Kelurahan Mekarjaya Sultan, Gelar Halal Bihalal Warga Warga Disuguhkan Hadiah Door Prize

“Karena tanpa ada dukungan dari warga masyarakat sekitar kita tidaklah ada artinya,” ungkap Bang Syarif.

“Dan acara halal bi halal yang dilaksanakan ini, tentunya atas dukungan pak Camat, pak Lurah dan anggota KOOD dengan tujuannya untuk mempersatukan visi dan misi agar terbina kesinambungan,” pungkasnya. (Adi).

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Silakan mengirimkan sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: depokupred.com@gmail.com

Pos terkait