“Alhamdulilah hari ini juga kami berikan santunan berupa sembako dan uang tunai kepada para anak yatim” imbuhnya.
“Mudah-mudah ini bisa bermanfaat dan membantu mereka,” tandasnya.
Di katakan, Dana yang terkumpul, dialokasikan untuk sejumlah tujuan utama, yaitu memberikan santunan dan meringankan beban hidup anak-anak yatim piatu, mendukung yayasan panti asuhan dalam memberikan perawatan dan pendidikan kepada anak-anak yang kurang beruntung, serta membantu masyarakat kurang mampu agar dapat berbuka puasa bersama dengan suasana penuh berkah.
“Alhamdulillah, kegiatan seperti ini sudah menjadi program rutin yang kami jalankan setiap tahun. Tentunya tujuan utamanya untuk mempererat silaturahmi,” ungkapnya.
Dirinya bersama pengurus dan Korwil INI Kota Depok mengucapkan terima kasih atas partisipasi dan kontribusi yang telah diberikan. ”Semoga Allah SWT membalas setiap kebaikan dengan pahala dan rezeki yang berlipat ganda.
“Semoga program ini menjadi sarana bagi kita semua untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT serta memberikan manfaat yang besar bagi sesama,” pungkasnya. (**).