“Dimana dalam tanda terima uang kerahiman tersebut diantaranya telah tercantum, bahwa warga yang telah menerima harus bersiap untuk mengosongkan lahan garapannya dalam jangka waktu 7 hari,” ungkap Misrad.
Sebagai informasi, Satgas UIII telah menyelesaikan hari pertama pengosongan lahan pembangunan kampus UIII, sebanyak 31 bidang lahan telah dikosongkan tanpa hambatan, selanjutnya, selama dua hari kerja kedepan, satgas akan merampungkan pengosongan lahan dengan target total keseluruhan 61 bidang lahan.* BR