Dinsos Depok Fokus Mensejahterakan Masyarakat

Reporter: YN
Editor: DM

MARGONDA, depokupdate.id – Rencana kerja tahun 2025 Dinas Sosial Kota Depok bertemakan ” Meningkatkan Kesejahteraan Sosial Melalui Peningkatan Pelayanan Sosial Menuju Kota Depok yang Maju, Berbudaya dan Sejahtera.” yang dilaksanakan di Aula BJB Kota Depok, Rabu (21/02/2024).

Tugas pokok dan fungsi Dinas Sosial adalah membantu Walikota dalam melaksanakan urusan pemerintahan dan tugas pembantuan dibidang sosial. Sedangkan fungsi Dinas Sosial itu dalam bidang pembinaan, pengawasan, perumusan serta tugas lain yang diberikan Walikota sesuai dengan bidang tugasnya.

Kadinsos Kota Depok Devi Maryori mengatakan bahwa capaian indikator kinerja utama tercapai.

“Alhamdulillah, capaian indikator kinerja utama Dinas Sosial Kota Depok tahun 2023 terealisasi dan tercapai,” ujar Devi.

Lebih lanjut Devi Maryori mengatakan bahwa sasaran dan indikator sasaran Dinas Sosial Kota Depok intinya mensejahterakan masyarakat serta menurunkan angka kemiskinan.Adapun rencana kerja perangkat daerah untuk tahun 2025 semoga berjalan dengan baik sesuai harapan dan perencanaan awal.

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Silakan mengirimkan sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: depokupred.com@gmail.com