depokupdate.id, Beji – Menyambut dan menyemarakkan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke-78, UPT Pasar Kemiri Muka akan menggelar berbagai macam perlombaan dan santunan anak yatim dan dhuafa, yang diikuti seluruh warga di lingkungan pasar Kemiri Muka.
Hari Ulang Tahun Republik Indonesia jatuh pada tanggal 17 Agustus mendatang. Namun, semangat dalam menyambut hari peringatan kemerdekaan Indonesia telah tampak dari beberapa hari ke belakang. Nampak seluruh staf UPT, tibsar dan para pedagang sangat antusias dalam menyambut hari bersejarah bagi Bangsa Indonesia ini, tak terkecuali di lingkungan Pasar Kemiri Muka.
Kepala UPT Pasar Kemiri Muka Budi Setiyanto SE mengatakan, kegiatan 17-an di lingkungannya pasar dalam rangka meramaikan HUT RI. Apalagi kegiatan ini diinisiasi oleh staf UPT, Tibsar dan para pedagang.
“Alhamadulillah kita semua temen temen lagi pada nyiapin acara perlombaan, ada juga nanti akan berbagi kepada anak yatim piatu,” ungkap Budi.
“Semoga perlombaan ini tetap eksis sampai kapanpun, adanya acara kegiatan 17 ‘Agustus-an’ini juga menjalin silaturahmi,” harapnya.
Sementara itu Kepala Tata Usaha Pasar Kemiri Muka Syaiful Bahri di ruang Kerjanya, Kamis (10/08/2023) menambahkan, untuk memeriahkan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan RI ke-78, Pasar Kemiri Kota Depok siapkan santunan kepada Anak Yatim dan Perlombaan pada Tanggal 17 Agustus.