Selain itu ketua organda kota Depok, M. Hasyim sangat mendukung program peluncuran BTS ini, dan sebagai mitra dari dinas perhubungan organda mengharapkan BTS ini bisa melayani beberapa koridor bukan hanya satu koridor saja.
“Pada prinsipnya organda kota Depok mendukung rencana kerja dishub tentang rencana kerja peningkatan pelayanan untuk repitalisasi angkutan dan sesuai arah kebijakan dinas perhubungan kota depok. Sehingga Depok maju, berbudaya dan sejahtera” ungkapnya
“Saya berharap para Stakeholder angkutan kota baik pengusaha maupun operator untuk dapat merubah angkot yang konvensional menjadi angkot yang modern diantaranya angkot ber AC dan pembayarannya menggunakan non tunai,” tutupnya. (**).
 
									