Pemilu 2024: Demokrat Yakin Raih 10 Kursi DPRD Kota Depok

MARGONDA, depokupdate.id || Rombongan Bacaleg dari Partai Demokrat Kota Depok mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok pada Kamis (11/05/2023) mengunakan 14 delman sesuai dengan nomor urut Partai Demokrat.

“Jadi kami tadi dari DPC ke KPU naik delman sebanyak 14. Semua anggota dewan ada di andong. Ini menandakan Demokrat mendorong pariwisata dengan adanya andong,” kata Ketua DPC Partai Demokrat Depok, Edi Sitorus.

Edi menyebut, Partai Demokrat menargetkan 10 kursi di DPRD Depok pada pemilihan legislatif (Pileg) 2024. Target tersebut optimistis tercapai karena partai besutan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) pernah memiliki 15 kursi di DPRD Depok.

“Target kursi kita tidak muluk-muluk, 10 kursi. Kenapa kita bilang 10 kursi? Kita pernah 15 kursi yang tidak pernah ditandingkan oleh parpol lain. Mudah-mudahan kita 15 kursi ini memacu daripada caleg-caleg,” katanya.

BACA JUGA:  KPU kota Depok Menerima Tiga Penghargaan dari KPU Jabar

Diketahui, iring-iringan menggunakan delman tersebut dilakukan dari Kantor DPC Partai Demokrat Jalan Thole Iskandar menuju Jalan Kemakmuran, Jalan Juanda, hingga kantor KPU Depok, Jalan Margonda.

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Silakan mengirimkan sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: depokupred.com@gmail.com

Pos terkait