Gubernur Jabar Resmikan Underpass Dewi Sartika

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil bersama Walikota Depok M Idris beserta jajaran Pemkot Depok saat peresmian underpass Dewi Sartika, Selasa, 17 Januari 2023

PANMAS. depokupdate.id || Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil bersama Wali Kota Depok M Idris meresmikan jalan underpass Dewi Sartika Kota Depok, Jawa Barat, Selasa (17/1) petang.

Underpass sepanjang 470 meter ini menghubungkan akses Jalan Kartini, Jalan Margonda, dan Jalan Raya Sawangan.

Emil menerangkan proyek underpass ini merupakan kolaborasi antara Pemkot Depok dengan Pemprov Jabar. Ia merinci Pemkot Depok menggelontorkan dana sebesar Rp180 miliar dan Pemprov Jabar sejumlah Rp113 miliar dari APBD.

“Depok itu Rp180-an miliar, Jawa Barat Rp113 miliar sesuai dengan kontraknya, dan ini contoh baik ya, bahwa warga Depok dibiayai oleh kota Depok dan juga Provinsi Jabar,” ucapnya.

Dirinya berpesan kepada masyarakat agar tidak merusak dan merawat underpass tersebut ke depannya.

BACA JUGA:  Walikota Depok Ikuti KOPDAR Jabar TPID dan TP2DD, Inflasi Terjaga Jelang Ramadan Depok Stok Aman

“Maka hormati namanya jalannya, dengan dua hal saja, jaga kebersihan dan jaga ketertiban,” pintanya.

Masih di tempat yang sama Walikota Depok Mohammad Idris mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Provinsi Jawa Barat yang sudah berkolaborasi dengan Pemkot Depok.

“Kami ucapkan terima kasih kepada Pemerintah Provinsi Jawa Barat,”katanya. DIM

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Silakan mengirimkan sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: depokupred.com@gmail.com

Pos terkait