DBD Serang Satu Keluarga di Kalibaru

CILODONG, Sebanyak 8 warga RW 05 dan 06 Kelurahan Kalibaru, Kecamatan Cilodong Depok secara serentak diserang demam berdarah dengue (DBD). Dari 8 penderita, 4 diantaranya merupakan satu keluarga.

Basarudin (66), orang tua dari 4 anggota keluarga yang terkena DBD saat dikonfirmasi wartawan katakan, tiba tiba dua cucunya terkena DBD, disertai anak dan menantunya.

“Semuanya dirawat dirumah sakit setelah mendapat rujukan dari puskesmas,” kata Basarudin.

Hal tersebut sempat dilaporkan seorang warga RW 05, Hotmer Sinaga kepada puskesmas, namun tidak mendapat respon yang baik dari pihak puskesmas.

“Selain keluarga Basarudin, masih ada 4 orang penderita DBD yang dirawat di RS Citra Medika,” kata Hotmer Sinaga.

Sinaga katakan juga, ia melapor ke puskesmas agar dapat melakukan upaya pencegahan.

“Warga berharap diadakan fogging di daerah sini, agar penularan penyakit dapat dicegah,” katanya lagi.

BACA JUGA:  Masyarakat Diminta Kenali Gejala DBD

Dikatakannya, semoga pemerintah kota melalui dinas kesehatan dapat merespon cepat, agar tidak ada korban tambahan apalagi korban jiwa.

Kepala Dinas Kesehatan, Lies sebutkan pihaknya akan mengkaji kasus yang itu.

“Kami akan lakukan penyelidikan epidemiologi terlebih dahulu, kemudian akan melakukan penyuluhan tentang PHBS (perilaku hidup bersih dan sehat),” kata Lies lewat pesan WhatsApp nya, Kamis (9/8/2018).

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Silakan mengirimkan sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: depokupred.com@gmail.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan