depokupdate.id, Sawangan – Kehadiran WHO dan Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Depok melakukan monitoring, pelaksanaan Bulan Imunisasi Nasional (BIAN) di Posyandu Melati 2 RW 08 Kelurahan Pengasinan, Kecamatan Sawangan, Selasa (16/8/2022).
“Iya tadi ada kunjungan dari WHO dan Dinkes, di Posyandu Melati 2 RW 08. Kehadiran mereka untuk monitoring kegiatan BIAN di Kelurahan Pengasinan” jelas Lurah Pengsinan Asep Suherman, dikantornya.
Sejauh ini, tukasnya, antusias warga dan sosialisasi BIAN berjalan baik, sudah banyak warga yang bawa anaknya untuk mendapatkan imunisasi.
“Dalam BIAN yang sudah kita laksanakan sejak awal Agustus ini, bukan hanya imunisasi campak dan rubel, namun bagi Balita yang belum imunisasi lengkap juga kita berikan, termasuk vitamin,” ungkapnya.
Hingga kini, pelaksanaan BIAN Kelurahan Pengasinan, ujar Asep, sudah terlaksana sebanyak 12 Posyandu dari 17 Posyandu yang ada.
“Dengan pelaksanaan BIAN ini, kita upayakan terjadi penurunan stunting di wilayah Pengasinan,” pungkasnya. (Adi).