Warga RW15 Kemirimuka Mohon Pengadaan Lahan Posyandu, Pastikan Program 300 Juta Per RW Tepat Sasaran

Reporter: adi apeng
Editor: adm

Kemirimuka, depokupdate.id – Ketika itu berbagai elemen masyarakat di lingkungan RW15 Kemirimuka, berkumpul pada kegiatan Ngeriung Bareng yang berlangsung di RW15 Kelurahan Kemirimuka, Kecamatan Beji, Kota Depok.

Kegiatan yang mengangkat tema ‘Bersama Membangun RW15 Agar Lebih Baik’ ini, ditujukan untuk membangun hubungan yang lebih dekat dan harmonis antara pengurus lingkungan.
“Ngeriung Bareng RW15 itu, adalah kegiatan di mana kami mengumpulkan saran-saran dari seluruh pengurus lingkungan RW15 selama melaksanakan kegiatan. Terkait dengan hambatannya, masalah yang dihadapi, hingga masalah biaya dan masih banyak lagi,” kata Ketua RW15 Kemirimuka, Arif Afifulah usai acara musrenbang di Kelurahan Kemirimuka.

Pada kegiatan Ngeriung Bareng RW15 dihadiri seluruh pengurus lingkungan dikumpulkan lengkap dengan berbagai elemen masyarakat yang ada di RW15 Kemirimuka.

“Seluruh komponen masyarakat berkumpul. Dari DKM (Dewan Kesejahteraan Masjid), tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda, pengurus posyandu, posbindu, karang taruna, dan masih banyak lagi. Istilahnya ini adalah musyawarah,” ungkapnya.

Pada dasarnya Ngeriung Bareng RW15 itu bertujuan untuk membangun komunikasi yang intens, kata Arif, antara para pengurus lingkungan yang ada dengan masyarakat di RW15, melalui keluh kesah, saran, hingga ide-ide yang disampaikan pada agenda yang berlangsung.
“Dengan adanya keluh kesah, saran, masukan hingga ide yang disampaikan, itu menjadi dasar kami dalam membuat program kerja ke depan. Sehingga program nantinya tepat sasaran dan sesuai dengan keinginan masyarakat,” tutur Arif.

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Silakan mengirimkan sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: depokupred.com@gmail.com