depokupdate.id, Sawangan – Peringatan HUT Kemerdekaan ke 77 RI, diharapkan menjadi momentum kebangkitan masyarakat seluruh Indonesia, terus bangkit kembali setelah pandemi covid-19 yang melanda Indonesia.
Seperti halnya Warga RW 08 Kelurahan Kedaung Kecamatan Sawangan, hari ini Selasa (17/8/2022) dilarang untuk masak.
Warga RW 08 Kelurahan Kedaung menyelenggarakan syukuran dan Pesta Rakyat dengan warga RW08.
Kegiatan yang didukung oleh tokoh masyarakat Mas Kus, ini digelar dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan RI ke-77 sekaligus pelaksanaan lomba tujuhbelasan bagi anak anak dan warga.
“Syukuran yang penuh keceriaan menyambut peringatan HUT Kemerdekaan RI bersama rakyat warga RW 08 ini juga untuk menyegarkan kembali semangat kolektif kebangsaan kita, sekaligus membuktikan lebih meriah,” kata Ketua RT 02 Kelurahan Kedaung Hariyanto, kepada media online ini Senin, (16/8/2022).
Hariyanto, menilai wajar jika di antara kegiatan HUT RI ke77, sekarang dimeriahkan dengan makan seharian bagi warga RW 08 khususnya Warga RT 02, untuk membahagiakan masyarakat.
“Terima kasih kepada tokoh dan dukungannya memberikan makan gratis, di sini warga sudah di umumin jangan masak,” ucapnya.
Diketahui, kegiatan syukuran dan Pesta Rakyat kali ini menghadirkan berbagai kegiatan sehat dan menggembirakan. Salah satunya perlombaan tradisional yang populer di kalangan warga, seperti lomba bakiak, makan kerupuk, balap karung, dan tarik tambang dan karaokean.