DEPOK,depokupdate.id – Dalam meningkatkan kualitas pendidikan di Kota Depok, sebanyak 34 Kepala Sekolah (kepsek) tingkat Sekolah Dasar Negeri (SDN) dan Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) di lingkup Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Depok menjalani mutasi dan promosi.
Penyerahan Surat Keputusan (SK) mutasi dan promosi telah dilakukan oleh Wakil Wali Kota Depok Imam Budi Hartono didampingi Kepala Badan Kepegawaian dan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) serta Kepala Disdik Kota Depok, Jumat (26/07/2024).
Kepala Disdik Kota Depok, Siti Chaerijah Aurijah mengatakan, mutasi dan promosi di lingkup kepsek merupakan hal yang biasa. Ia percaya perotasian jabatan ini akan membawa dampak positif dalam proses belajar mengajar di sekolah.
“Kepemimpinan bapak ibu sangat menentukan dalam mendorong guru untuk terus berinovasi dan memberikan yang terbaik bagi siswa,” ucapnya.
Ia mengungkapkan, Kepsek memiliki peran penting dalam menciptakan lingkungan belajar yang kondusif dan menyenangkan bagi para siswa.
Selain itu, kepsek juga harus menjalin hubungan yang harmonis dengan semua pihak. Termasuk orang tua siswa dan masyarakat sekitar.
“Saya harap dengan tugas baru ini dapat menjalankan amanah dengan penuh tanggung jawab, dedikasi dan semangat yang tinggi,” imbuhnya.