Pengembangan Kawasan Alun-alun Barat Kota Depok Fokus GSS

Reporter: YN
Editor: PRM

DEPOK, depokupdate.id- Pengembangan kawasan Alun-alun Barat Kota Depok. Pemerintah Kota (Pemkot) Depok bersama stakeholder dan PT Pakuan menggelar rapat bersama.

“Dikesempatan ini, bersama dengan stakeholder untuk membahas masalah pengembangan alun-alun barat yang sudah diekspos juga oleh Wali Kota Depok yaitu terkait Garis Sempadan Sungai (GSS),” ujar Pelaksana Harian (Plh) Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Depok Nina Suzana, Kamis (20/06/2024).

Dirinya mengatakan, rapat kali ini bukan hanya membahas terkait Garis Sempadan Sungai (GSS), tetapi akan memanfaatkan Situ Tujuh Muara seluas 25-50 meter untuk dibuat trek lari maupun taman

Bacaan Lainnya
BACA JUGA:  Camat Bojongsari Tinjau Rumah Warga Terdampak Puting Beliung

serta dibagian barat situ akan dibuat mirroring light agar terlihat lebih menarik saat malam hari.

“Jadi bukan hanya siang saja, tetapi ketika malam hari masyarakat bisa menikmati Situ Tujuh Muara,” katanya.

“Pengembangan-pengembangan ini akan dibuat diluar kawasan alun-alun, tepatnya di sepanjang Situ Tujuh Muara,” tandasnya.

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Silakan mengirimkan sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: depokupred.com@gmail.com

Pos terkait