Pandemi Covid-19, Persikad 1999 Bagikan Ratusan Paket Sembako

DepokUpdate.com – Ratusan paket sembako dibagikan Persikad 1999 kepada tuna wisma, gelandangan, pengemis, tukang parkir, manusia gerobak dan warga berdampak pandemi Covid-19 di kota Depok, Rabu (13/5/2020) malam.

Penyaluran bantuan hasil swadaya manajemen Persikad 1999 ini menyasar ruas jalan Kartini Raya, Margonda Raya, Ir. H. Juanda, Raya Bogor, Cilodong, dan berakhir di Persikad Corner di Jalan Raya Kalimulya yang dipimpin langsung Chief Executive Officer (CEO) Persikad 1999, A. Handiyana Sihombing.

Handiyana menjelaskan pelaksanaan pembagian paket bantuan Persikad 1999 akan dilaksanakan secara bertahap hingga dua hari kedepan.

“ini hari pertama, Insyaa Alloh besok malam kita akan lanjutkan kembali tentunya dengan lokasi yang berbeda ke wilayah lainnya di kota Depok,” jelasnya seperti yang dilansir depoknet.com

CEO Persikad 1999 ini menegaskan jika kegiatan bakti sosial tersebut adalah murni hasil swadaya manajemen Persikad 1999 baik manajemen, tim kepelatihan, dan unsur pemain.

“Ini murni swadaya dari manajemen Persikad 99. Dan kita sengaja gak open donasi, karena ini kan klub sepakbola bukan yayasan,” tegas Handiyana Sihombing

Persikad 1999 berharap, tambah Handiyana, bantuan yang diberikan dapat bermanfaat serta berdoa pandemi Covid 19 ini bisa segera berakhir dan semua warga bisa kembali ke kehidupan normal seperti sedia kala.

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Silakan mengirimkan sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: depokupred.com@gmail.com

Tinggalkan Balasan