depokupdate.id – Ketua Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Kota Depok Nina Suzana, menargetkan 3.000 peserta akan mengikuti Jambore Cabang (Jamcab) IV Kota Depok Tahun 2025.
Proses inventarisasi peserta dari berbagai gugus depan masih terus berjalan.
Jambore ini akan digelar pada tanggal 5 sampai 8 Mei 2025 di Bumi Perkemahan dan Graha Wisata (Buperta) Cibubur, Jakarta Timur.
“Masih 50 persen lah, kita lagi inventarisir kegiatan dari ranting-ranting. Target kita sih 3.000 peserta. Mudah-mudahan tercapai, walaupun kita tahu ada kendala, seperti kelas 6 yang sedang ujian. Jadi waktunya memang agak kurang pas,” tuturnya, Rabu (23/04/2025).
Kegiatan yang akan berlangsung empat hari tersebut akan diisi dengan beragam agenda edukatif dan menyenangkan.
Kak Nina panggilan akrabnya menjelaskan, jambore tahun ini mengangkat semangat guna membentuk karakter anak-anak hebat sejak usia penggalang.
Ia menegaskan pentingnya pembinaan karakter sejak dini dalam gerakan Pramuka.
“Temanya memang tidak spesifik, tapi garis besarnya Pramuka Depok yang hebat. Kita ingin anak-anak Depok menjadi anak-anak hebat, karena cikal bakalnya dari penggalang,” pungkasnya.
Menurutnya, Jamcab bukan hanya ajang perkemahan semata, tapi juga sarana silaturahmi, edukasi, dan pengembangan kreativitas anak-anak.