SAWANGAN, depokupdate.id – Ketua Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Kota Depok Nina Suzana melantik Majelis Pembina Ranting (Mabiran) dan jajaran pengurus Kwartir Ranting (Kwarran) Kecamatan Sawangan di Ruang Multimedia SMAN 5 Depok, Rabu (23/04/2025).
Dikesempatan itu, Kakak Nina sapaan akrabnya digerakan pramuka berpesan kepada pengurus baru periode 2025-2028 untuk menjalin koordinasi yang solid dengan seluruh pangkalan dan gugus depan, baik tingkat SD, SMP, maupun SMA.
“Semoga kepengurusan yang baru bisa melanjutkan dan bahkan lebih baik lagi dalam pembinaan kepramukaan di ranting Sawangan, untuk menciptakan generasi-generasi penerus yang kuat dan tangguh,” tandasnya melalui WhatsApp, Jumat (25/04/2025).
Sebelumnya, Nina melantik Ketua Majelis Pembimbing Kwartir Ranting (Mabirran) Anwar Nasihin (Camat Sawangan) dan jajarannya.
Usai dilantik, Anwar Nasihin kemudian melantik Ketua Kwarran Sawangan Erwin Sofyan beserta jajarannya. YN