depokupdate.id, Beji – Lomba Sinergitas Kinerja Kecamatan tingkat Kota Depok, kini masuk babak penilaian oleh tim penilai/juri melakukan ke tahap pemaparan mengenai berbagai kebijakan dan inovasi yang telah dilakukan Camat Beji.
Kecamatan Beji menjadi salah satu kandidat Kecamatan berkinerja terbaik. Untuk itulah, tim juri melibatkan seluruh OPD terkait, kegiatan dilaksanakan di Aula kantor sementara Kecamatan Beji, nampak hadir Camat, Sekcam, Lurah se-Kecamatan Beji, TP PKK, para Kader se-Kecamatan Beji, acara di buka oleh Walikota Depok.
Walikota Depok, Mohammad Idris dalam kesempatan itu mengatakan, Lomba Sinergitas Kinerja Kecamatan Tingkat Kota Depok 2022 merupakan ajang unjuk gigi Camat dalam mengendalikan dan mengelola tugas dan fungsi Kecamatan, termasuk, juga kelurahan hingga stakeholder terkait di wilayah Kecamatan.
Menurut Idris, selain kinerja, pada lomba ini juga dinilai penampilan Camat dalam memaparkan program dan inovasi yang ada di kecamatan.
“Saya mengingatkan kepada panitia untuk terus menginformasikan apabila ada sesuatu yang harus perlu di ketahui,” kata Idris kepada wartawan, Kamis (21/07/22).
“Sebagus-bagusnya kinerja, setinggi-tingginya kinerja tapi kalau camatnya tidak bisa menjelaskan atau mengekspose dengan baik, tidak akan menjual. Performence camat akan dilihat,” ujarnya.