Ia menyebutkan, Kaldera, salah satu mitra swasta, secara rutin mengadakan kegiatan seni dan urban farming di wilayah tersebut.
“Kaldera sering mengadakan kegiatan seni, pelatihan tari, dan juga urban farming, yang semuanya bersinergi dengan potensi wisata alam dan budaya di Jatijajar,” ujarnya.
Harapannya, revitalisasi Situ Jatijajar akan berjalan lancar dengan dukungan dari Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kota Depok.
Semoga ada dukungan dari pemerintah provinsi untuk merealisasikan pengembangan wisata air dan pengembangan fasilitas lainnya.
“Kami optimis dengan manajemen kepariwisataan yang baik, Jatijajar bisa berkembang menjadi destinasi wisata unggulan di Kota Depok, baik untuk wisata air, wisata religi, maupun kegiatan budaya lainnya,” tandasnya.