KELAPA DUA, depokupdate.id – Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Depok menggelar Forum Rencana Kerja (Renja) Tahun 2026 di Aula Lantai 3 Rumah Sakit Bhayangkara Brimob, Senin (10/03/2025).
forum tersebut membahas sejumlah isu strategis yang dilakukan untuk peningkatan bidang kesehatan dalam mewujudkan derajat kesehatan masyarakat.
Kepala Dinkes Kota Depok, Mary Liziawati mengatakan, isu strategis di tahun 2026 meliputi pemenuhan dan peningkatan akses layanan kesehatan.
Hal tersebut dilakukan dengan pemenuhan sarana dan prasarana serta alat kesehatan bagi fasilitas kesehatan milik pemerintah, pemerataan pembangunan Puskesmas, pemenuhan Sumber Daya Manusia (SDM) dan penyediaan obat.
“Penyediaan RS dan layanan unggulan khusus ginjal juga merupakan program unggulan Wali Kota Depok bidang kesehatan,” ungkapnya.
Mary menambahkan, isu strategis lainnya dalam pencegahan dan penanggulangan penyakit adalah eliminasi kasus tuberculosis, pemeriksaan kesehatan gratis (PKG), penanggulangan zoonosis, pencegahan serta penanggulangan penyakit menular dan tidak menular, imunisasi, dan pelayanan kesehatan jiwa.
Isu strategis berikutnya yang akan dilakukan berupa percepatan penurunan stunting.
Adapun yang akan dilakukan adalah pencegahan anemia pada remaja, penguatan skrining dan kesehatan reproduksi calon pengantin, penguatan survailans gizi, pemberian makanan tambahan bagi balita dengan masalah gizi.