BALAIKOTA,depokupdate.id – Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagin) Kota Depok akan fokus meningkatkan peran Industri Kecil dan Menengah (IKM) dalam mendorong pertumbuhan perekonomian di Kota Depok. Khususnya penguatan dari sisi kualitas produk di tahun 2026.
Hal tersebut sudah dibahas bersama stakeholder perindustrian dan perdagangan Kota Depok saat Forum Rencana Kerja (Renja) Disdagin Kota Depok, pekan lalu.
Kepala Disdagin Kota Depok Dudi Mi’raz Imaduddin mengatakan, IKM memiliki peran penting dalam perekonomian di Depok, termasuk dalam menjaga stabilitas ekonomi dan pemerataan pendapatan daerah.
“Kami fokus pada penguatan kualitas produk IKM, upaya yang dilakukan Disdagin adalah memfasilitasi pelatihan, bazar, pemberian sertifikasi, dan lainnya yang tujuannya agar produk IKM Depok semakin digemari konsumen luas,” tutur Dudi, Selasa (11/03/2025).
Untuk melaksanakan hal-hal itu, Disdagin tidak bisa hanya mengandalkan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD), oleh karena itu pihaknya berkolaborasi dengan lembaga pemerintah dan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) untuk memberikan pelatihan dan motivasi kepada para IKM.
“Harapan kami tentu saja omzet IKM naik, produksi meningkat kualitas dan kuantitasnya, sehingga Laju Pertumbuhan Ekonomi di Depok naik,” jelasnya.