Dinkes Depok Gandeng YKI dan IBI Adakan Pemeriksaan IVA

Reporter: YN
Editor: PRM
dok.Dinkes Depok
dok.Dinkes Depok

BALAI KOTA, depokupdate.idDinas Kesehatan (Dinkes) Kota Depok bekerjasama dengan Yayasan Kanker Indonesia (YKI) Kota Depok dan Ikatan Bidan Indonesia (IBI) Kota Depok mengadakan pemeriksaan IVA di Ex Poliklinik Balai Kota Depok, Jumat (23/08/2024).

Kegiatan tersebut sebagai upaya meningkatkan deteksi dini kanker leher rahim untuk wanita usia subur di Kota Depok,
selain itu juga untuk menjaga partisipasi aktif masyarakat dalam menjaga kesehatan diri sendiri.

“Pemeriksaan IVA ini berperan besar dalam mengurangi angka kesakitan dan kematian akibat kanker leher rahim.

Karena dengan melakukan pemeriksaan maka akan mengetahui status kesehatan diri,” terang Kepala Dinkes Kota Depok Mary Liziawati.

Ia menambahkan, pemeriksaan ini dilakukan untuk perempuan dengan kelompok umur 30 sampai 50 tahun.

BACA JUGA:  Wali Kota Depok terus Gemakan Gemas Bro

Adapun pesertanya sebanyak 200 orang yang merupakan masyarakat umum dari 11 kecamatan di Kota Depok dan diberikan secara gratis.

Terakhir, Ia berharap, dengan pemeriksaan yang dilakukan ini dapat meningkatkan deteksi dini kanker leher rahim di Kota Depok.

“Harapan saya, pencegahan yang dilakukan dapat lebih optimal, tentunya masyarakat dapat melakukan upaya pencegahan dari diri sendiri,” pungkasnya. (yn)

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Silakan mengirimkan sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: depokupred.com@gmail.com

Pos terkait