Dampingi Supian Suri di Pilkada Depok, Chandra Sempatkan Sambangi Tim Pemenangan dan Warga Kecamatan Cinere

by: adi apeng
editor: Sy

Sejumlah program strategis yang ia janjikan antara lain, pelebaran Ruas Jalan Raya Gandul dan Cinere guna mengatasi kemacetan. Kemudian, SDMnya, pemberdayaan usaha mikro kecil menengah (UMKM) dan akan membenahi masalah sampah.

Bahkan, Chandra menjanjikan jika terpilih menjadi Wakil Walikota Depok, akan memperjuangkan semua lulusan SMA, dapat melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi.
“Saya mengenal Kota Depok sejak tahun 90an, banyak hal yang perlu kami benahi untuk membuat Depok lebih maju lagi dalam segala bidang,” ujar pria yang masih menjabat sebagai Tim Ahli Watimpres RI.

Chandra sempatkan diri nengok selokan air yang kotor. (foto ist-adi)

Pada kesempatan itu, Chandra juga mengakui bahwa dirinya ketika nanti terpilih tidak akan bekerja di belakang meja, karena kalau bekerja di belakang meja, tidak bisa mengerti tentang kebutuhan warganya yang sebenarnya.
“Jadi, saya senangnya turun ke bawah. Terus akan naik motor? Karena lebih cepat. Kalau naik mobil saya mungkin hanya dapat 2 tempat, tapi kalau pakai motor bisa dapat banyak tempat, ternyata naik motor enak,” ujarnya.

Sementara itu Ketua Tim Limo Bersama Supian Suri (LIBAS) Syamsul Anwar yang akrab disapa bang Acun mengatakan, tampilnya Chandra, sebagai pendamping Supian Suri pada perhelatan Pilkada Depok, 27 November mendatang. Kota Depok yang harus perlu pembenahan.

Chandra bersama tim pemenangan mengunjungi rumah tokoh Kelurahan Gandul, M. Soleh di Rt 08 RW 08 Kelurahan Gandul. (foto,ist-adi)

“Saya meyakini, paslon Supian Suri-Chandra bakal mampu melakukan perubahan Kota Depok, menjadi lebih maju lagi,” ungkap bang Acun.

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Silakan mengirimkan sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: depokupred.com@gmail.com