Coklit Pilkada Depok, IBH Ajak Warga Terima Pantarlih

Reporter: YN
Editor: PRM
Dok. KPU Depok
Dok. KPU Depok

DEPOK,depokupdate– Wakil Wali Kota Depok, Imam Budi Hartono (IBH) mengajak masyarakat Depok untuk bersedia dilakukan pencocokan dan penelitian (coklit) data pemilih jelang Pilkada serentak tahun 2024.

Bang Imam sapaan akrab IB, menekankan pentingnya partisipasi warga untuk memastikan data pemilih yang akurat.

Ia juga mendorong semua masyarakat untuk menerima petugas pemutakhiran data pemilih atau pantarlih, yang datang ke rumah mereka.

“Saya mengajak seluruh warga Depok untuk ikut coklit guna memilih di Pilkada Depok 2024,” katanya, usai menerima pantarlih di rumahnya belum lama ini.

“Ayo, warga Depok, datang ke TPS tanggal 27 November 2024 untuk memilih pemimpin kita di Kota Depok. Depok menyala,” sambung IBH.

Bang Imam berharap, dengan partisipasi aktif dalam proses coklit, data pemilih akan lebih akurat dan meningkatkan kualitas Pilkada Depok 2024.

BACA JUGA:  Pemilu 2024: Gerindra Ingin Meraih 15 Kursi

IBH juga mengingatkan warga bahwa mereka telah terdaftar sebagai pemilih dan siap memberikan suaranya pada Pilkada serentak 27 November 2024.

“Mari kita sukseskan Pilkada Depok 2024. Pastikan kita semua terdaftar dan siap memilih pemimpin yang terbaik untuk Kota Depok,” sambungnya.

“Partisipasi warga merupakan kunci suksesnya Pilkada yang jujur dan adil,” tandasnya.

Sejak Selasa, 25 Juni 2024, KPU Kota Depok telah menurunkan 5.358 Petugas Pantarlih untuk memulai proses coklit Pilkada 2024.

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Silakan mengirimkan sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: depokupred.com@gmail.com

Pos terkait