Caleg Perindo, Rere Bagikan Hewan Qurban Kepada 400 Warga Panmas

Reporter: Awang
Caleg Perindo Dapil 1 Panmas Rere sapaan akrab Tati Sri Hardina membagikan hewan qurban di rumahnya RT 02 RW 19, Kelurahan Rangkapan Jaya, Pancoran Mas, Depok, Kamis (29/6/2023).

PANMAS, depokupdate.idCaleg DPRD Kota Depok dari Partai Perindo Dapil 1 Panmas, Tati Sri Hardina terus menggelar kegiatan sosial di daerah pemilihannya. Begitu pun ada hari raya Idul Adha 1444 H ini, Tati membagikan hewan qurban kepada 400 warga di lingkungan tempat tinggalnya.

“Kami sekeluarga qurban 2 ekor sapi dan kita bagikan kepada warga di lingkungan rumah saya” ujar Rere sapaan akrab Tati Sri Hardina di rumahnya RT 02 RW 19, Kelurahan Rangkapan Jaya, Pancoran Mas, Depok, Kamis (29/6/2023).

Terpisah, Ketua DPD Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Kota Depok Anwar Nurdin menyebut kegiatan yang dilakukan Rere adalah bukti partai Perindo itu peduli rakyat.

BACA JUGA:  Inginkan Perubahan, Anwar Optimis Duduk di Kota Kembang

“Dengan kegigihan caleg Rere dan teman2 caleg lainnya, saya yakin Partai Perindo mencapai target satu fraksi di DPRD Kota Depok.” tandasnya.

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Silakan mengirimkan sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: depokupred.com@gmail.com

Pos terkait