Ia berharap, aplikasi tersebut akan menciptakan layanan sosial yang semakin dekat, mudah dan terukur. Pihaknya ingin memberikan pelayanan yang lebih dekat dengan masyarakat, terdigitalisasi dan aksesnya mudah.
“Kami juga ingin menghasilkan pencatatan penyelenggaraan kesejahteraan sosial melalui satu data” tambahnya.
Devi menerangkan, masyarakat jadi semakin lebih mudah mengakses berbagai layanan kesejahteraan sosial melalui aplikasi Belimbing Manis.
Beberapa layanan dalam apalikasi iti diantaranya layanan pengaduan masyarakat dan informasi layanan sosial.
Lalu, layanan cek surat keterangan Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) dan santunan kematian. Dan transaksi data kesejahteraan sosial, serta rekomendasi Surat Jaminan Pelayanan (SJP).