Bank Pemerintah Permudah Pinjaman Untuk Pelaku Usaha Mikro Di Cimanggis

Cimanggis,Depokupdate.com- Berlangsung di Aula Kecamatan Cimanggis Kegiatan Sosialisasi KUR (Kredit Usaha Rakyat) yang digagas oleh BRI Cabang Cimanggis yang di hadiri Camat H.Eman Hidayat, Lurah dan para pelaku usaha Mikro telah dilaksanakan Kamis (30/1/20).

 

Hal tersebut sesuai dengan arahan pemerintah saat ini, Bahwa BRI sebagai salah satu Bank penyalur terbesar KUR untuk para pelaku usaha mikro dengan total plafon maksimal 50juta sehingga Setiap Kantor BRI diwajibkan untuk melakukan Sosialisasi berkaitan dengan program pemerintah berupa pemberian KUR dengan bunga hanya 6% Per tahun.

 

Kepala Cabang BRI Cimanggis Moh.Noeroel Fadjari Mengatakan ini merupakan salah satu kepedulian dari pemerintah kepada pelaku usaha mikro agar lebih berkembang di tahun 2020 ini.

 

” Salah satu mediasi bantuannya adalah  Bunga KUR yang Sebelumnya 7% kini turun menjadi 6% dan maksimal  KUR Mikro yang tahun lalu hanya 25 juta kini sudah bisa sampai 50 juta, Ini artinya memberikan potensi yang besar bagi para pelaku usaha untuk bisa berkembang lebih baik di tahun ini, ” Jelas Kacab BRI Cimanggis.

 

Terkait Kredit Macet Noeroel Fadjari menegaskan sudah mengantisipasi sebelumnya dengan Melibatkan Asuransi,Sikap kehati-hatian  dan melakukan Analisa yang baik agar kemungkinan munculnya Kredit Macet dapat ditangani dengan baik.

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Silakan mengirimkan sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: depokupred.com@gmail.com

Tinggalkan Balasan