Sucipto menambahkan, APPERNAS JAYA sebagai bagian Organisasi Perhimpunan Pengembang Nasional yang ikut berkontribusi dengan membagikan bingkisan sembako kepada yang membutuhkan dalam keadaan darurat.
Mewakili penerima Daud Drivers Ojol menyampaikan banyak terima kasih kepada APPERNAS JAYA akan pembagian sembako yang menjadi kebutuhan bersama warga menengah ke bawah akan dampak Covid-19 untuk warga.
“Mewakili Ojol yg menerima saya ucapkan terima kasih banyak dan semoga berkah,” ucap Ojol Daud yang belum mendapatkan Order sejak pagi hingga siang hari, saat di temui.
Untuk diketahui kebutuhan pokok yang dibagikan diantarannya, beras, minyak, gula, mie instan.
(RB/DepokUpdate)