CISALAK PASAR,Cimanggis DEPOKUPDATE.COM – Anggota DPRD dari fraksi PKS Ade Supriyatna gelar Reses di Perum Permata Puri Kelurahan Cisalak Pasar Kecamatan Cimanggis (Sabtu,8/2/20).
Diskusi publik untuk menampung aspirasi masyarakat kepada Anggota Dewan yang dilaksanakan di RW09 tersebut juga di hadiri Lurah Cipas Syahruddin, Ketua Lpm, RT/RW, Karang Taruna,Tokoh Masyarakat, Ibu ibu Kader, Pokdar, 3 Pilar dan berbagai Stake Holder.
Selain UMKM dan permasalahan kegiatan Katar, Sampah dan banjir menjadi bahasan yang paling sering dilontarkan masyarakat Cipas.
Ketua RT01 sekaligus Ketua GMPLH (Gerakan Masyarakat Pelestari Lingkungan Hidup) Tingkat Kota Yulizar, Menyampaikan aspirasi nya kepada Ade Supriyatna terkait Program GERAKAN 10.000 BIOPORI UNTUK CIMANGGIS sekaligus memohon bantuan dan kawalan anggota DPRD tersebut agar Wacana yang sudah lama dicanangkan dapat segera terealisasi.
” Saya Apresiasi aspirasi ini karena masyarakat sudah memiliki mindset tentang bagaimana bermanfaat nya lubang biopori, Saya setuju, Bahkan di kampanye lalu saya memberikan layanan pembuatan biopori untuk masyarakat, ” Jawab ade Supriyatna.
Kemudian dia menyarankan kepada Ketua GMPLH tersebut untuk mengajukan proposal dana Hibah melalui dirinya baik untuk alat maupun kegiatan sehingga bisa dimasukkan melalui Pokir Dewan.