Pos Tim Kemanangan Supian-Chandra, Sekarang Jadi Kontor Pos RW 01 RJB

Reporter: adi apeng
Editor: adm

Pancoran Mas, depokupdate.id – Warga RW 01 Kelurahan Rangakapan Jaya Baru (RJB) Kecamatan Pancoran Mas, Kota Depok boleh merasa bangga dan gembira. Pasalnya, saat ini mereka memiliki Balai Pos RW, meski bangunan sederhana. Mereka (warga) sangat mengapresiasi Kantor pos RW yang terlihat megah dan terbuka.

Ketua RW 01 RJB Uuk Supriatna, mengatakan, memang benar RW punya balai pos RW 01, bangunan panjang 10 meter, lebar 4 meter tersebut, untuk acara pertemuan warga sebagai ajang silaturahmi.

“Awalnya saya bikin gubuk pemenagan Supian Suri-Chandra, sebelum pilkada, kita sering rapat-rapat pertemuan, sering pertemuan pertemuan timses, iya sekarang kita pertemuan sambil ngopi,” ucap Uuk Supriatna, ketika ditemui pos RW barunya, Selasa (28/01/2025).

Pembuatan pos RW tambahnya, tidak terlepas dari dukungan masyarakat dan para Ketua RT berkat kerja keras para pengurus RW dan RT. Sedikit demi sedikit mulai dibenahi.
“Usai pilkada tempat ini kita bikin Pos RW, dimaksudkan setelah pilkada kita jangan mendekati gitu, kita harus sering pertemuan antara warga khususnya di RW 01. Bahkan tempat ini selain sudah dikunjungi oleh Supian Suri waktu itu juga pernah di pake reses sosialisasi perda Jawa Barat oleh Anggota DPRD Jawa Barat H. Pradi Supriatna,” tuturnya.

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Silakan mengirimkan sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: depokupred.com@gmail.com