DEPOK JAYA,depokupdate.id – Pelantikan Pengurus Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) dan Korps HMI-Wati (Kohati) Cabang Depok periode 2024-2025, dengan sinergi dalam kebhinekaan: rekonstruksi kaderisasi HMI dalam menjawab tantangan zaman di Gedung MUI Kota Depok, Jumat (24/05/2024).
Pengurus terpilih HMI Cabang Kota Depok, M. Rosyad Al Ghani sebagai Ketua, Opal Falaq sebagai Sekretaris, dan Jepri sebagai Bendahara. Juga pengurus Kohati Cabang Kota Depok, Intan Dwisara sebagai Ketua, Putri Fitriah sebagai Sekretaris dan Atasyu sebagai Bendahara.
Ketua terpilih M. Rosyad Al Ghani mengatakan, “saya bersyukur nuansa silahtirahmi cukup terasa dan kedepannya kita akan langsung melakukan rapat kerja untuk menentukan program-program kerja,” ucapnya.
Ketua umum Pengurus Besar Himpunan Mahasiswa Islam (PB HMI) Bagas Kurniawan dalam kesempatannya mengucapkan, selamat kepada Ketua HMI Cabang Depok terpilih dan berpesan untuk selalu menjaga dan menerapkan budaya intelektual HMI di Kota Depok,
“Saya titipkan juga untuk ketua terpilih untuk bisa menerapkan budaya intelektual HMI di Kota Depok, jadi saya berharap juga HMI di Kota Depok harus bisa kreatif dan menjadi barometer Cabang HMI lain,” tandasnya.